Saturday, February 27, 2010

Mengamankan Folder MY DOCUMENT

Sedikit mereview saja sebenarnya, banyak kejadian dari temen-temen yang belum mengerti benar seputar komputer tentang folder My Document, sekilas memang biasa saja, tapi tidak bagi saya, karna ketika komputer terkena virus dan tidak ada lagi cara lain selain instal ulang PC.

Beberapa saat kemudian saya teringat file-file yang berada di folder My Document, yang berada di drive C bagaimana cara agar file-file tersebut tidak terhapus sementara jika instal ulang berarti folder My Document pasti terhapus, mau tidak mau harus dipindahkan bukan? tapi jelas ini boros waktu dan saya tidak suka dan tidak mau.

Sedikit berbagi pada tema-teman agar bisa mengamankan folder My Document, jadi saat PC kita kena virus dan harus instal ulang tanpa repot dan boros waktu serta file-file yang berada di My Document tersebut tidak terhapus.


Berikut cara agar bisa mengamankan folder My Document tersebut :
  • Buat satu folder pada drive D atau drive E (misal ini mah), kemudian beri nama sesuai keinginan anda sebagai user
  • klik Start Menu lalu klik kanan pada icon My Document lalu pilih Properties


  • Klik "Move" dan pilih folder yang telah dibuat pada drive D atau E tadi, klik OK.

3 comments:

  1. Ok nih gan... :) thanks atas infonya.
    Gak jadi yang pertamax. yang keduax aja lah

    ReplyDelete
  2. Selama ini aku jarang nyimpen dokumennya di mydocument, jadi kalau intall ulang ya langsung aja... btw nice tips jika my document banyak file pentingnya...

    ReplyDelete

Silahkan komentari Postingan ini, semoga bermanfaat buat sobat Blogger